Kontes Robot Terbang Indonesia (KRTI) tahun ini dilaksanakan secara hybrid, yaitu daring dan luring. Daring untuk pelaksanaan seleksi wilayah, dan luring untuk pelksanaan final. Penyelengaraan final KRTI pada tanggal 22-27 September 2023 dilaksanakan bersama dengan Institut Teknologi Sumatera (ITERA) sebagai tuan rumah. Sedangkan lokasi penilaian final KRTI adalah di Pangkalan Udara TNI AU Pangeran M. Bunyamin, Lampung.
Fakultas Teknik berhasil mengirimkan 6 (Enam) Tim mahasiswa yaitu Tim Racing Plane dibawah bimbingan Dr. Eng. Lovely Son yang beranggotakan Regi Aprion Andes, Agung Kurnia, Fathur Rahman, Muhammad Farid Hidayatullah, Kenny Alviano Fahlevi, Saxanana Pidari Fayani, Muhammad Yudha Ananda Putra, Ezi Puspita Dewi, dan Muhammad Reyhan, Tim Fixed Wing dibawah bimbingan Dr. Eng Eka Satria yang beranggotakan Mochammad Ihsan Pratama, Dani Dahlan, Ahmad Fachri, Muhammad Aldi Bimantoro, Muhammad Wahyu, Fitri Latifa, Zikri Alhamdi, Prima Alghifari, Vadel Yahya, Tim VTOL PLANE dibawah bimbingan Dr. Eng. Rahmadi Kurnia yang beranggotakan Muhammad Hanif Syauqi, Muhammad Farhan, Vedro Satria Wardana, Muhammad Iqbal Aminof, Andre Kurniawan, Syahrial Rasyid, Muhammad Raihan, dan Cintya Junia Dasril, Tim Technology Development Airframe dibawah bimbingan Dr. Eng Ilhamdi yang beranggotakan Reza Aliansyah, Adhitya Mahatva Yodha, Fadhil Mahdi, Ditha Meldy, Belva Ahmad Alfarisi, Tim Technology Development Propulsion Propeller dibawah bimbingan Dr. Eng. Lovely Son yang beranggotakan Muhammad Fathurrahman, Fitra Abima Hanafi, Triana Putri, Febri Rahman Ammarullah, Muhammad Akbar Editia, Tim Technology Development Primemover dibawah bimbingan Dr. Eng. Dendi Adi Saputra yang beranggotakan Revanza Suhanda, Vito Valiante, Aditya Pratama, dan Aulia Rizki.
Dalam kesempatan ini Dekan menyampaikan rasa bangga atas prestasi mahasiswa Fakultas Teknik. Beliau mengatakan “Semoga kesempatan ini menjadi sesuatu yang berkesan yang akan teringat sepanjang hidup serta menjadi pembelajaran yang luar biasa. Kesempatan yang didapat pada saat ini merupakan kesempatan yg sangat penting. Kita harus optimis dan tidak mudah terganggu oleh tekanan dari orang lain. Mari saling mensupport dan mengingatkan sesama tim untuk tetap optimis dalam memberikan hasil yang terbaik. Jangan lupa jaga kesehatan agar dapat tampil dalam kondisi yang prima”. Selamat menempuh perjalanan dan berjuang, bisa tampil maksimal, memberikan yang terbaik dan meraih kemenangan.